Lapas Binjai Ikuti Kegiatan Penandatanganan Fakta Integritas Tahun 2026

Berita291 Dilihat

BINJAI

Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Binjai mengikuti kegiatan Penandatanganan Komitmen Bersama dan Pakta Integritas Tahun 2026 yang diselenggarakan di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Jumat (30/01/2026).

Kegiatan ini merupakan bagian dari pencanangan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2026.

Penandatanganan komitmen bersama dan pakta integritas tersebut diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Sumatera Utara, para Kepala Bidang, serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Sumatera Utara.

Dalam arahannya, Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Sumatera Utara, Yudi Suseno, menegaskan pentingnya integritas dan tanggung jawab seluruh jajaran dalam menjalankan tugas dan fungsi pemasyarakatan.

Ia menekankan agar komitmen yang telah ditandatangani tidak hanya bersifat seremonial, namun diimplementasikan secara nyata dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

Kepala Lapas Kelas IIA Binjai menyampaikan bahwa keikutsertaan Lapas Binjai dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan penuh terhadap program pembangunan Zona Integritas serta komitmen untuk mewujudkan pelayanan pemasyarakatan yang PRIMA.

Diharapkan, melalui kegiatan ini seluruh jajaran Pemasyarakatan di Sumatera Utara dapat semakin memperkuat integritas, meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik.(AVID/rel)

#kemenimipas
#guardandguide
#ditjenpas
#pemasyarakatan
#lapasbinjai
#PemasyarakatanPastiBerdampak
#Humasbergerakbersama

Facebook Comments Box