Menu

Mode Gelap
Satgas BAIS Sumut Sita 376 Karton Rokok Ilegal di Langkat Senilai Milyaran Rupiah Oknum Kadus Tepis Dugaan Pencurian Sheet Pile Baja DPT Sungai Binjai PPK Disdik Langkat Bantah ‘Main Mata’ dengan Rekanan The East Coast of North Sumatra is Threatened by Trawling and Sea Sand Mining, NGOs Build Consolidation Gawat!!! Sheet Pile Baja DPT Sungai di Langkat Nyaris Ludes Digasak Maling LBH Medan Laporkan Kapolrestabes dan Kasat Reskrim ke Propam Poldasu

Berita

Perebutkan Piala ER-HA, 8 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli SAHERAH

badge-check


 Perebutkan Piala ER-HA, 8 Tim Ikuti Turnamen Bola Voli SAHERAH Perbesar

MEDAN – Sebanyak 8 tim mengikuti turnamen bola voli old crack SAHERAH piala bergilir ER-HA (Edy Rahmayadi – Hasan Basri Sagala) Cup-I yang digelar di lapangan Voli Paguyuban Sumut Yayasan Wanita Kereta Api (YWKA) Jalan Lampu, Kelurahan Pulo Brayan Bengkel, Kecamatan Medan Timur, Kota Medan, Minggu (6/10/2024).

Turnamen yang mendapat perhatian dari masyarakat itu dibuka langsung oleh Ketua Paguyuban Mantan Pemain Voli Sumatera Utara, Iriyatmo, SE dan Ketua Umum SAHERAH, Azhari AM Sinik dengan pemukulan bola pertama.

Ketua Umum SAHERAH, Azhari AM Sinik mengatakan, turnamen ini sebagai wujud kepedulian Edy Rahmayadi terhadap pembangunan manusia di Sumatera Utara, khususnya melalui bidang olahraga.

Turnamen voli old crack ini, lanjut Ari Sinik, merupakan turnamen olahraga ketiga yang digelar SAHERAH. Sebelumnya juga sudah dilaksanakan turnamen sepakbola di Desa Besilam, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat, lomba dayung sampan tradisional di Sungai Wampu, Desa Suka Maju, Kecamatan Tanjung Pura, Langkat.

“Turnamen bola voli old crack Saherah ini merupakan kegiatan olahraga ketiga yang kita buat. Alhamdulillah turnamen ini mendapat sambutan hangat dan diikuti 8 tim old crack,” ujarnya.

Azhari juga menyampaikan permohonan maaf dari Edy Rahmayadi karena tidak bisa hadir pada pembukaan turnamen ini. “Sebelumnya sudah dijadwalkan kehadiran beliau, namun karena keperluan mendadak, ayah Edy menunda kehadirannya di sini,” ujar pria yang akrab disapa Ari Sinik ini.

Namun, lanjut Ari Sinik, Insya Allah Edy Rahmayadi akan turut hadir dan datang pada acara Penutupan dan sekaligus penyerahan hadiah, pada waktu mendatang.

Sedangkan Ketua Paguyuban Mantan Pemain Voli Sumatera Utara, Iryatmo, SE mengucapkan terima kasih kepada SAHERAH atas terlaksananya turnamen bola voli old crack Saherah piala bergilir ER – HA (Edy Rahmayadi – Hasan Basri Sagala) Cup-I ini. Menurutnya, Paguyuban Mantan Pemain Voli memiliki tidak hanya sekadar wadah silaturahmi antar mantan pemain voli, tapi memiliki tujuan untuk melakukan pembinaan pemain-pemain pemula.

Menurut Iryatmo, Paguyuban sudah ada kesepakatan dengan YWKA untuk memberdayakan lapangan milik Yayasan untuk mengembangkan bola voli di Sumatera Utara. Kebetulan, lanjutnya, YWKA memiliki sekolah yaitu SMA YWKA.

“Nanti akan kita sosialisasikan kepada para siswa SMA YWKA, sehingga program pembinaan dan pencarian bibit potensial pemain voli bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Apalagi, Calon Gubsu Edy Rahmayadi dan Hasan Basri Sagala memiliki kepedulian terhadap pembinaan olahraga. “Jadi program YWKA sejalan dengan keinginan Cagubsu pak Edy Rahmayadi dalam pembangunan kemanusiaan dan pembinaan olahraga. Untuk itu kita mengucapkan terima kasih kepada SAHERAH yang telah menggelar turnamen ini,” ujarnya.

Kepada para peserta, Iryatmo berharap untuk menjaga sportivitas. “Ingat turnamen old crack ini bukan untuk mengejar prestasi, tapi hanya untuk menjalin silaturahmi tempat kita melakukan aktivitas positif dengan riang gembira. Untuk itu tetap jaga sportivitas,” ujarnya.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana, Paryono mengatakan, turnamen ini diikuti 8 tim old crack dan hanya berlangsung hari Sabtu dan Minggu. Pasalnya, para peserta merupakan mantan pemain yang sudah bekerja dan hanya hari Sabtu dan Minggu yang libur. (Ted

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

PPK Disdik Langkat Bantah ‘Main Mata’ dengan Rekanan

28 Januari 2025 - 20:32 WIB

The East Coast of North Sumatra is Threatened by Trawling and Sea Sand Mining, NGOs Build Consolidation

22 Januari 2025 - 18:36 WIB

Pimpinan DPRD Sumut Ricky Anthony Bantu Korban Kebakaran di Bahorok

16 Januari 2025 - 16:34 WIB

Ratusan Warga dari Tiga Desa di Langkat Tuntut Perbaikan Jalan

15 Januari 2025 - 19:51 WIB

HUT GPA ke-84, Kapolri Ajak Seluruh Kader GPA Ikut Sukseskan Program Asta Cita Pemerintah

11 Januari 2025 - 22:57 WIB

Trending di Berita
error: