Menu

Mode Gelap
Mayor Cpm Aditya Rakhman Pamitan Jelang Ikuti Pendidikan Sespim Polri di Lembang Rumah Ponindi Terbakar, Ricky Anthony Hadir Bawa Bantuan Husen Tamora Dipercaya Pimpin FSPTSI Deli Serdang, Siap Buka Lapangan Kerja dan Dukung Pemerintah Gempa 5,2 SR Guncang Aceh Selatan, Getaran Terasa Hingga di Sumut Cinta Masjid Sejak Dini, Masjid Al-Amin Gelar Lomba Adzan dan Hafalan Ayat Pendek Panen Jamur Tiram Hasil Budidaya Warga Binaan Rutan I Medan

Berita

Dampak Banjir Bandang Bahorok, Ikan di Pesisir dan Keramba Desa Jaring Halus Bermatian

badge-check


Ikan yang bermatian di pesisir pantai dan keramba Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Langkat. Perbesar

Ikan yang bermatian di pesisir pantai dan keramba Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Langkat.

Secanggang – Ikan budi daya di keramba masyarkat Desa Jaring Halus, Kecamtan Secanggang, Langkat mendadak bermatian, Rabu (15/11/2023) dini hari. Diduga kuat, peristiwa tersebut merupakan dampak dari banjir bandang  Bahorok, Selasa (14/11/2023) kemarin, yang airnya mengalir hingga ke Paluh Berembang.

 Ikan bermatian di laut
Ikan yang bermatian di pesisir pantai Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Langkat.

“Kondisinya, ikan di laut pesisir pantai Jaring Halus dan di keramba – keramba masyarakat bermatian. Kita menduga, hal ini dampak dari banjir bandang Bahorok semalam,” terang Kepala Desa Jaring Halus H Usman SPdI, via pesan WhatsAppnya.

Akibat peristiwa itu, kata Usman, masyarkat nelayan di desanya mengalami kerugain yang sangat besar. Kerugian yang dialami masyarkat pun diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Ikan bermatian di laut
Ikan yang bermatian di pesisir pantai Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Langkat.

Masyarakat di sisi terluar Kabupaten Langkat itu pun berharap, agar pemerintah dapat segera membantu menutup Paluh Berembang. Karena, dampak banjir bandang di Bahorok masuk dari paluh tersebut.

“Sehingga, kedepannya tidak terjadi lagi musibah seperti ini. Karena, air banjir bandang tidak melintasi Jaring Halus, melainkan langsung ke arah laut lepas di pesisir pantai Jaring Halus,” tutur Usman.

Ikan bermatian di laut
Ikan yang bermatian di pesisir pantai Desa Jaring Halus, Kecamatan Secanggang, Langkat.

Diinformasikan, mayoritas warga Desa Jaring Halus berprofesi sebagai nelayan tradisional. Kelestarian ekosistem laut, merupakan ujung tombak penopang perekomian warga di sana. Jika ekosistem tergangggu, dapat dipastikan perekonomian di sana akan memberikan .dampak negatif. (Ahmad)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Mayor Cpm Aditya Rakhman Pamitan Jelang Ikuti Pendidikan Sespim Polri di Lembang

12 Juli 2025 - 01:22 WIB

Rumah Ponindi Terbakar, Ricky Anthony Hadir Bawa Bantuan

11 Juli 2025 - 22:40 WIB

Husen Tamora Dipercaya Pimpin FSPTSI Deli Serdang, Siap Buka Lapangan Kerja dan Dukung Pemerintah

11 Juli 2025 - 20:12 WIB

Cinta Masjid Sejak Dini, Masjid Al-Amin Gelar Lomba Adzan dan Hafalan Ayat Pendek

11 Juli 2025 - 18:13 WIB

Panen Jamur Tiram Hasil Budidaya Warga Binaan Rutan I Medan

11 Juli 2025 - 15:06 WIB

Trending di Berita
error: