Menu

Mode Gelap
Orang Dekat Bupati Langkat Intimidasi Jurnalis Terkait Perambahan Hutan Massa KAMAK Geruduk KPK dan Istana, Desak Bobby Nasution Ditetapkan Tersangka Pelantikan PAC Pemuda Pancasila Termegah di Medan Sunggal : Satu Komando, Satu Suara, Satu Kekuatan untuk Rakyat Komitmen Bebas Narkoba, Pegawai Lapas Kelas I Medan Jalani Tes Urine Massal Polrestabes Medan GSN di Jalan Klambir V, Bandar Sabu Dibekuk dan Barak Beranjau Kawat Duri Dibakar Netizen: Oknum DPRD Langkat Inisial DS Diduga Bekingi Perambah Kawasan SMKGLTL

Berita

Kembangkan Skill WBP, Rutan Tanjung Pura Kanwil Kemenkumham Sumut Fasilitasi Program Budidaya Tanaman Hidroponik

badge-check


Karutan Tanjung Pura Jimri Nababan dan pejabat struktural serta jajaran, meninjau kegiatan sarana kemandirian budidaya hidroponik. Perbesar

Karutan Tanjung Pura Jimri Nababan dan pejabat struktural serta jajaran, meninjau kegiatan sarana kemandirian budidaya hidroponik.

Tanjung Pura – Rumah Tahanan  Negara (Rutan) kelas II B Tanjung Pura Kanwil Kemenkumham Sumut mefasilitasi warga binaan pemasyarakatan (WBP), untuk meningkatkan produktivitas selama menjalani masa tahanan. Kemampuan mereka dibina, dengan mengembangkan budidaya tanaman hidroponik.

Karutan Tanjung  Pura Jimri Nababan beserta pejabat struktural dan jajaran, meninjau langsung kegiatan sarana kemandirian budidaya hidroponik, Senin (23/09/2024) pagi.

Kepala Satuan Pengamanan Rutan Tanjung Pura Efri Yanto meninjau kegiatan sarana kemandirian budidaya hidroponik.

“Dengan adanya kegiatan pembinaan kemandirian budidaya tanaman hidroponik ini, sangat bermanfaat bagi warga binaan sebagai kegiatan positif saat menjalani masa pidana dan bisa sebagai bekal apabila sudah bebas nanti,” tutur Jimri.

Dalam proses belajar budidaya ini, warga binaan akan didamping oleh petugas rutan. Kegiatan ini juga menjadi salah satu unsur penilaian bagi warga binaan pada Sistem Penilaian Pembinaan Narapidana (SPPN).

Hidroponik juga dikenal sebagai soilless culture atau budidaya tanaman  tanpa tanah. Hidropnik berarti budidaya tanaman yang memanfaatkan air dan tanpa menggunakan tanah sebagai media. Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi (unsur hara) setiap tanaman dapat tumbuh dengan baik walaupun tidak menggunakan media tanah.

“Pembinaan tanaman hidroponik ini akan terus kami lanjutkan dan kembangkan tidak hanya satu jenis sayuran saja tetapi akan ada jenis-jenis sayuran hidropnik lainnya sehingga lebih variatif,” tutup karutan.

Dalam kegiatan pembinaan yang dilakukan secara berkesinambungan ini diharapkan para warga binaan dapat menyerap ilmu sehingga setelah selesai menjalankan masa pidananya dapat menjadi wirausaha dalam bidang pertanian. (Ahmad)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Massa KAMAK Geruduk KPK dan Istana, Desak Bobby Nasution Ditetapkan Tersangka

8 Juli 2025 - 09:44 WIB

Pelantikan PAC Pemuda Pancasila Termegah di Medan Sunggal : Satu Komando, Satu Suara, Satu Kekuatan untuk Rakyat

7 Juli 2025 - 18:42 WIB

Komandan Denpom I/5 Medan Letkol Hanri Wira Kusuma.,S.H.,M.han Menyapa Masyarakat

7 Juli 2025 - 11:06 WIB

PASTIKAN BEBAS NARKOBA, LAPAS RANTAUPRAPAT TES URINE 12 CPNS BARU

7 Juli 2025 - 09:54 WIB

Kalapas Banda Aceh Bagikan Peralatan Mandi kepada Narapidana, Tekankan Hak Dasar Warga Binaan

6 Juli 2025 - 19:53 WIB

Trending di Berita
error: